Processing math: 100%

Widget HTML #1

Prinsip Sangkar Burung

Hayoo Siapa yang suka PHP disini? Yuk kita belajar tentang PHP. Apa itu?
PHP yaitu PigeonHole Principle atau dikenal sebagai prinsip sangkar burung. Hmm apa lagi tu...
Prinsip Burung Sangkar

Dalam matematika prinsip sangkar burung atau Pigeonhole Principle menyatakan kalau ada x buah burung atau lebih ditempatkan ke x1 buah sangkar burung, maka pasti ada sangkar burung yang berisi lebih dari 1 burung. Materi ini merupakan materi kombinatorika.
Untuk lebih memahami nya perhatikan gambar berikut
Pigeon Hole Principle

Pada gambar diatas ada satu burung yang tidak menempati kotak. Karenanya maka mau tidak mau harus ada yang berisi setidaknya 2 dalam satu kotak.
Oke, Apakah sampai sekarang sudah paham? atau masih belum jelas?
Baik, kurasa kalian sudah memahaminya, karena itu logika yang sangat sederhana. Sebagai contoh dalam 13 orang manusia pasti ada dari mereka yang lahir di bulan yang sama.
Teorema Pigeon Hole Principle (PHP)
1. Jika x objek didistribusikan ke y buah tempat, dan jika x>y maka ada tempat yang terisi oleh lebih dari 1 objek.
2. Untuk sebarang bilangan bulat positif k dan y, jika ky+1 atau lebih objek didistribusikan ke y buah tempat maka setidaknya ada satu tempat yang berisi lebih dari k objek.
3. Jika rata-rata n bilangan positif adalah x, maka setidaknya salah satu angka lebih besar atau sama dengan x. Lebih lanjut, setidaknya salah satu angka kurang dari atau sama dengan x.
4. Misalkan q1,q2,...,qn merupakan bilangan bulat positif. Jika (ni=1qin+1) objek dimasukkan ke dalam n kotak, maka baik itu kotak pertama berisi setidaknya q1 objek, atau kotak kedua berisi setidaknya q2 objek, ..., atau kotak ke n berisi setidaknya qn  benda.

Contoh soal

  • Buktikan bahwa dari setiap himpunan 1000 bilangan bulat terdapat salah satu bilangan yang habis dibagi 1000 atau beberapa bilangan yang jumlahnya habis dibagi 1000

Jawab : Kita tulis 1000 bilangan tersebut sebagai {x1,x2,x3,,x1000}.
Misal 1000 himpunan bagian dari himpunan tersebut adalah {x1,{x1,x2},,{x1,,x1000}}
dan untuk masing-masing himpunan bagian ini, hitung jumlahnya. Jika tidak ada jumlah ini yang dapat dibagi dengan 1000, maka ada 1000 jumlah dan 999 kelas residu mod 1000 (tidak termasuk 0). Karenanya dua dari jumlah ini ada yang memiliki sisa yang sama jika dibagi 1000, katakanlah x1++xix1++xj(mod1000) (dengan i<j). Kemudian xi+1++xj0(mod1000), dan subset {xi+1,,xj} sudah memenuhi.

  • Tunjukkan bahwa dari 13 siswa di kelas terdapat setidaknya 2 siswa yang mempunyai bulan kelahiran yang sama
Jawab : Kita tahu bahwa banyaknya bulan dalam setahun itu ada 12. Karena terdapat 13 siswa, maka menurut Pigeon Hole Principle pasti ada setidaknya 2 siswa yang mempunyai bulan kelahiran yang sama.

  • Terdapat 8 orang siswa akan menyelesaikan 8 buah soal. Tiap soal dapat dijawab oleh paling sedikit 5 siswa. Buktikan bahwa kita dapat mengambil 2 orang siswa diantara 8 orang siswa itu sehingga 8 buah soal yang ada dapat diselesaikan oleh paling sedikit 1 orang siswa diantara 2 orang siswa yang diambil.
Jawab : Total ada minimal 40 soal yang berhasil dijawab (tidak harus beda). Ambil siswa dengan jumlah soal terjawab tertinggi misalkan X.
  -) Jika dia bisa 8, kita selesai.
  -) Jika dia bisa 7, misal soal no 17, tapi soal no 8 pasti ada yang bisa menyelesaikan, misal Y, pilih X dan Y
  -) Jika dia bisa 6, misal soal no 16, lalu soal no 78 kan dijawab minimal masing masing 5 siswa, padahal tersisa 7 siswa jadi menurut Pigeon Hole Principle pasti ada setidaknya 3 orang yang bisa menjawab soal no 7 dan 8. Misal salah satu darinya Z, berarti pilih X dan Z.
  -) Jika dia bisa 5, karena jumlah soal minimal yang berhasil dijawab 40 dan yang lain harus menjawab 5 soal (karena definisi tadi X merupakan siswa dengan jumlah soal terjawab tertinggi). Berarti total soal yang bisa dijawab 40. Kesamaan terjadi, artinya masing masing siswa yang lain juga bisa mengerjakan 5 soal juga. Misalkan X bisa soal no 15. Andaikan ada dari 7 siswa selain X tersebut bisa mengerjakan soal no 68 sekaligus, berarti kita selesai. Jika tidak, berarti kemungkinan kombinasi soal yang diselesaikan oleh 7 siswa tersebut adalah 5 soal no 15, 4 soal no 15 dan 1 soal no 683 soal no 15 dan 2 soal no 68. Jadi maksimal ada 2×7=14 soal pada no 68 yang diselesaikan oleh kedelapan orang tersebut. Padahal banyak soalnya ada 3 dimana setiap soal minimal ada 5 siswa yang bisa menjawab. Jadi harusnya ada 15 soal pada no 68 yang harus diselesaikan oleh ke 8 siswa tersebut. Hal ini kontradiksi.
Jadi, Terbukti bahwa kita dapat mengambil 2 orang siswa diantara 8 orang siswa itu sehingga 8 buah soal yang ada dapat diselesaikan oleh paling sedikit 1 orang siswa diantara 2 orang siswa yang diambil.